MATABLITAR.COM– Semarak peringatan hari santri dilakukan dengan beragam kegiatan. di Kecamatan Panggungrejo Kabupaten Blitar misalnya, pawai hari santri merupakan agenda tahunan masyarakat dan umat Islam.
Tahun ini, di Kecamatan Panggungrejo pawai hari santri dilaksanakan pada (27/11), lima hari setelah hari santri tanggal 22 Oktober. Pawai tahun ini seperti biasa dimeriahkan oleh para santri dari seluruh penjuru Kecamatan Panggungrejo.
Dari pantauan media di lapangan, ada yang unik dari tampilan para peserta hari santri tahun ini. Keunikan itu dari kontingen santri Desa Kalitengah, yang salah satu pesertanya adalah dari Gerakan Pemuda Ansor Ranting Kalitengah.
Baca Juga: Bencana Kekeringan Melanda, Pemkab Blitar Bersama PC NU dan Elemen Masyarakat Gelar Sholat Istisqo’
Beberapa pemuda Ansor tampil pede menjajakan dagangan berupa makanan, dan minuman ringan keliling lapangan dan disepanjang jalan pawai.
“Keuntungan dari kegiatan ini akan di tasarufkan kepada fakir, miskin, dan duafa melalui Lazisnu Ranting Kalitengah. Dan kegiatan ini dinamai Program Asongan Infaq” tutur Saiful Agus Arifin selaku Divisi Ekonomi GP Ansor Ranting Kalitengah. Minggu, (27/10/2019).
“Kedepan GP Ansor Kalitengah akan terus berkolaborasi dengan Lazisnu Ranting Kalitengah, untuk menggalang dana infaq umat, agar semakin banyak warga fakir, miskin, dan duafa bisa terbantu” imbuhnya.
“Alhamdulillah banyak yang beli, dagangan yang kami bawa sampai kehabisan”, kata Teguh Pamuji, ketua GP Ansor Ranting Kalitengah.
Sementara itu, Mu’in ketua Lazisnu Ranting Kalitengah juga menanggapi. “Ini suasana dan cara baru yang kreatif, kami dari lazisnu merasa sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini, dan mungkin akan kami adopsi di Lazisnu.” kata Mu’in sambil tertawa kecil.
Kontributor: Satria PS.
Editor: Dairobi